Hari Pertama Masuk Kerja, Pejabat dan Pegawai Badan PPSDM Kesehatan Hadiri Acara Halal Bi Halal

Hari Pertama Masuk Kerja, Pejabat dan Pegawai Badan PPSDM Kesehatan Hadiri Acara Halal Bi Halal

 

Jakarta- Seperti tradisi tahun-tahun sebelumnya hari pertama masuk kerja pasca libur lebaran selalu diisikegiatan Halal Bi Halal. Pemandangan yang terlihat pula di Kantor Badan Pengembangan dan Pemberdayaan Sumber daya Manusia Kesehatan Kementerian Kesehatan Jalan Hang Jebat III Blok F 3 Kebayoran Baru Jakarta Selatan pada Rabu (22/7) siang yang bertempat di Aula Lantai IV Gedung Badan PPSDM Kesehatan.

Acara yang dimulai pukul 11.30 WIB dihadiri sekitar 500 orang pegawai yang berasal dari Sekretariat, Pusat-Pusat, dan sejumlah UPT di lingkungan Badan PPSDM Kesehatan seperti BBPK Jakarta, Poltekkes Jakarta I, Poltekkes Jakarta II, dan Poltekkes Jakarta III.Kepala Badan PPSDM Kesehatan beserta para pejabat struktural esselon II, III, dan IV juga turut ambil bagian pada kegiatan Halal Bi Halal ini.

Selain sebagai kegiatan yang membangun komunikasi antara pejabat dan staf di lingkungan Kementerian Kesehatan, Halal Bi Halal ini juga dapat menilai kedisiplinan pegawai di hari pertama kerja usai libur lebaran. Kegiatan yang berlangsung selama kurang lebih satu jam ini diisi dengan acara bermaaf-maafan dan foto bersama di akhir acara.

Sebelumnya pada Rabu (22/7) pagi telah diselenggarakan acara Halal Bi Halal di Ruang Siwabessy Gedung Sujudi Kementerian Kesehatan yang dihadiri oleh Menteri Kesehatan serta para pejabat dan pegawai dari seluruh unit kerja di lingkungan Kementerian Kesehatan.

Semoga kegiatan Halal Bi Halalini dapat semakin mempererat tali silahturahmi antar pegawai dan meningkatkan koordinasi semua unit kerja Kementerian Kesehatan. Selamat Hari Raya Idul Fitri 1436 H.

 

     

 

Berita ini disiarkan oleh Bagian Hukormas, Sekretariat Badan PPSDM Kesehatan Kementerian Kesehatan RI. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi nomor telepon : 021-7245517-72797302, faks: 021-7398852 atau alamat e-mail : bppsdmk@yahoo.co.id, humas_bppsdmk@yahoo.com

Bagikan