Poltekkes Kemenkes Tanjungkarang Bantu Korban Tsunami Selat Sunda di Kalianda
Lampung Selatan- Bencana Tsunami yang terjadi di wilayah Selat Sunda, Sabtu malam (22/12/2018) menggugah perhatian banyak pihak, salah satunya Poltekkes Kemenkes Tanjungkarang. Pada hari Senin 24 Desember 2018, Poltekkes Kemenkes Tanjungkarang melalui Unit Penelitian dan Pengabdian Masyarakat bersama para dosen di bawah koordinator Wakil Direktur 3 Bidang Kemahasiswaan, bekerjasama dengan Persatuan Perawat Nasions Indonesia (PPNI ) Kotamadya Bandar Lampung menyerahkan bantuan kepada para korban bencana alam Tsunami Selat Sunda di Kalianda Lampung Selatan sebanyak 53 karung Beras, 15 kardus Mie instan dan 7 kardus Biskuit. Bantuan diberikan kepada Koordinator Panitia Penanggulangan Bencana BNPB di Posko 1 yang berada di Rumah Dinas Bupati Lampung Selatan.
Haris Khararusman, SKM, M.Kes mewakili Direktur Poltekkes Kemenkes Tanjungkarang, menyerahkan bantuan tersebut. Diharapkan bantuan yang diberikan dapat meringankan beban para korban bencana di Kalianda Lampung Selatan. (Kontributor Suswati).
Berita ini disiarkan oleh Bagian Hukormas, Sekretariat Badan PPSDM Kesehatan Kementerian Kesehatan RI. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi melalui nomor telepon: 021-7245517-72797302, faks: 021-7398852 atau alamat e-mail humas_bppsdmk@yahoo.com.