SOSIALISASI PETUNJUK TEKNIS ORGANISASI DAN TATALAKSANA POLITEKNIK KESEHATAN KEMENTERIAN KESEHATAN

SOSIALISASI PETUNJUK TEKNIS ORGANISASI DAN TATALAKSANA POLITEKNIK KESEHATAN KEMENTERIAN KESEHATAN

Adapun Tujuan dari Pertemuan ini adalah Tersosialisasinya Petunjuk Teknis Organisasi Dan Tatalaksana Politeknik Kesehatan Kemenkes sebagai acuan dalam Pengelolaan Organisasi Dan Tatalaksana Kemenkes.Acara dibuka oleh Sekretaris Badan PPSDMK (Suhardjono, SE, MM), beliau menyampaikan tahun 2012 dimana anggaran kita masih rendah belum sesuai dengan RPK yang kita susun, membuat kinerja kurang baik walaupun presentasinya masih melebihi dari tahun lalu, namun demikian ini belum bisa mencapai target yang kita susun bersama. Ada 8 (delapan) Area Reformasi Birokrasi : Pelayanan Publik, Tatalaksana, Organisasi, Pengawasan, SDM Aparatur, Peraturan Perundang undangan, Akuntabilitas, Perubahan Kultur (Budaya Keja). Dengan adanya Reformasi Birokrasi, WTP bisa terlaksana sehingga WBK (Wilayah Bebas dari Korupsi) bisa tercapai.

Secara umum juknis Organisasi dan Tatalaksana Poltekkes dapat disetujui oleh seluruh Poltekkes, dengan beberapa catatan perbaikan dan masukan antara lain :

1. Perbaikan  Redaksional dalam Penulisan

2. Perbaikan Struktur Organisasi, khususnya penulisan  garis koordinasi dan garis komando

3. Perbaikan dalam hal konsistensi penulisan

4. Usia untuk persyaratan Direktur mengacu kepada PERMENDIKNAS No.24 tahun 2010 (Pasal ayat 1.c ) dan harus konsisten bagi Direktur dan Pudir

5. Untuk pengaturan internal dan pengembangan struktur yang belum diakomodasi dalam juknis ini akan dimasukkan kedalam statuta

6. IOM akan dimasukkan kedalam statuta

7. Penambahan klausul Peran Serta Masyarakat

8. Untuk hal – hal   yang mengambil dan mencuplik  dari sumber lain dituliskan sesuai dengan ketentuan yang berlaku, seperti pengelolaan barang dan jasa dan SIMAK BMN,dll

Semoga juknis ini berguna untuk pengembangan penataan organisasi dan tatalaksana di lingkungan Poltekkes Kemenkes, serta manfaat bagi kemajuan peningkatan kualitas pendidikan dan kualitas SDM Kesehatan.

Berita ini disiarkan oleh Bagian Hukormas, Sekretariat Badan PPSDM Kesehatan Kementerian Kesehatan RI. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi melalui nomor telepon : 021-7245517-72797302, faks : 72797508, 7398101 atau alamat e-mail : bppsdmk@yahoo.co.id, humas_bppsdmk@yahoo.com

Bagikan